PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PERUSAHAAN ROTI CV DELIMA TULUNGAGUNG
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan promosi terhadap keputusan pembelian konsumen dalam membeli produk dan melihat variabel mana yang berpengaruh positif terhadap keputusan konsumen untuk membeli. Penelitian ini dilaksanakan pada Perusahaan Roti CV Delima Tulungagung JL. Let. Jend. Suprapto No. 21 B Tulungangung.
Pembahasan hasil penelitian menggunakan metode analisis regresi berganda, dengan data diolah menggunakan perhitungan statistik SPSS 16,0. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi, penyebaran kuesioner. Alat analisis yang digunakan adalah uji validitas dan uji reabilitas,analisis regresi berganda dengan uji T dan Uji F.
Hasil uji validitas bahwa variabel kualitas produk dan promosi, dan keputusan pembelian valid. Sedangkan secara reliabel ketiga variabel dinyatakan reliabel atau dapat dipercaya dan diterima. Hasil analisis regresi berganda dan uji t yaitu secara individu variabel produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen dalam membeli Roti di CV Delima Tulungagung dengan nilai thitung (4,862) < ttabel (1,6604). Variabel promosi secara individu berpengaruh terhadap keputusan pembelian dalam membeli Roti di Merah Delima Bakery dengan nilai thitung (4,601) < ttabel (1,6604). Sedangkan analisis uji F menunjukkan bahwa Fhitung > Ftabel dengan nilai 44,025 > 3,09 yang beratti variabel X (kualitas produk dan promosi) secara bersama-sama berpengaruh terhadap keputusan pembelian dalam membeli produk Merah Delima Bakery.
Kata Kunci : Kualitas Produk, Promosi dan Keputusan Pembelian
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
|
Pengarang |
Wahyu Nurlingga / 14418090 - Personal Name
|
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
1038/FE/2018 NUR p |
Klasifikasi |
1038/FE/2018 NUR p |
Judul Seri |
|
GMD |
Skripsi Ekonomi Manajemen |
Bahasa |
Indonesia |
Penerbit |
F.Ekonomi |
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
KEDIRI |
Deskripsi Fisik |
|
Info Detil Spesifik |
|