PENGARUH PENILAIAN PRESTASI KERJA DAN KOMPETENSI KARYAWAN TERHADAP PROMOSI JABATAN PADA PT BANK MANDIRI (PERSERO) TBK CABANG TULUNGAGUNG


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh baik secara bersama-sama maupun parsial antara penilaian prestasi kerja dan kompetensi karyawan terhadap promosi jabatan pada PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Cabang Tulungagung. Diharapkan dari informasi yang diperoleh perusahaan dapat meningkatkan kualitas kebijakan promosi, sehingga lebih dapat meningkatkan daya saing perusahaan di masa yang akan datang.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian penjelasan (explanatory research) dengan menggunakan data primer dan data sekunder. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Cabang Tulungagung dan sebanyak 60 orang karyawan departemen HRD dijadikan sampel penelitian. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda dan parsial dengan menggunakan SPSS 19.0.
Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa variabel penilaian prestasi kerja (X1) dan kompetensi karyawan (X2) secara simultan mempunyai pengaruh dan hubungan yang signifikan terhada promosi jabatan. Kompetensi karyawan (X2) merupakan variabel yang mempunyai pengaruh lebih besar dan dominan terhadap promosi jabatan (Y) dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,652.


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Jefri Ganesh Afriana / 15418657 - Personal Name
Edisi Publish
No. Panggil 1005/FE/2017 AFR p
Klasifikasi 1005/FE/2017 AFR p
Judul Seri
GMD Skripsi Ekonomi Manajemen
Bahasa Indonesia
Penerbit F.Ekonomi
Tahun Terbit 2017
Tempat Terbit KEDIRI
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :

 



Tahun

  • 2014  138
  • 2015  250
  • 2016  168
  • 2013  27
  • 2017  84
  • 2020  23
  • 2019  28
  • 2018  108
  •   1
  • 2012  11
  • 2009  4
  • 2010  35
  • 2011  36

Total ETDs : 913

Media Sosial / Kanal

Facebook Universitas Kadiri Official
instagram Universitas Kadiri Official

Address

Jl.Selomangleng, No.1
Pojok, Mojoroto
Kediri (64115)
E: perpusunik14@gmail.com